Friday 27 January 2017

Catatan Kecil Review One Piece Chapter 853


Yoshh Chapter 853 akhirnya keluar juga, seperti yang sudah kita semua prediksi sebelumnya Brook berhasil ditumbangkan oleh Big Mom. Tapi, ada penjelasan menarik dari obrolan Big Mom dengan Brook. Di sini Big Mom pun mengakui kalau kemampuan Brook adalah musuh alami dari homies Big Mom namun untuk 3 homies istimewa Big Mom kemampuan Soul King tidak akan berpengruh banyak, yaa mereka adalah Zeus si kepala petir, Promoteus si Matahari, dan Napoleon si Bicorne. Hal ini dikarenakan jiwa yang ada pada ketiga homies tersebut berasal dari jiwa Big Mom langsung bukan dari jiwa orang lain yang diambil oleh Big Mom untuk kemudian dimasukkan pada benda mati. Hal ini memunculkan teori kalau kemampuan Big Mom membagi jiwa pada benda mati akan membuatnya sulit dibunuh karena selama masih ada "bagian" jiwanya yang masih hidup maka ada kemungkinan ia akan tetap hidup seperti kemampuan Voldemort dalam Harry Potter atau Orochimaru pada Naruto. Perkataan Big Mom tersebut juga mengindikasikan kalau semakin kuat pemilik jiwa yang ada dalam homies tersebut maka akan semakin sulit untuk ditundukkan, mirip dengan cara kerja buah setan milik Moria meskipun dengan takaran yang lebih mengerikan. 
Chapter ini juga mengungkapkan sebuah fakta menarik bahwa dulu Roger pernah mendahului Big Mom untuk memahai isi road pone dalam rangka mencari jalan ke Raftel. Menurut Big Mom, Roger menggunakan kekuatan aneh "mendengarkan segala sesuatu" untuk memahami isi dari pone yang berarti Big Mom sudah memiliki pone tersebut dari masa roger. Kemungkinan Roger tidak mencuri salinan pone tapi menipu Big Mom untuk dapat mendengarkan isi dari pone. Fakta itu juga menunjukkan bahwa untuk menjadi raja bajak laut tidak harus dengan menjadi yang terkuat di antara semua orang. Karena roger sendiri tidak benar-benar menjatuhkan Big Mom untuk mencapai cara ke raftel. Mengenai kartu as Big Mom untuk membaca pone mimin yakin hal itu berhubungan dengan kekuatan mata ketiga Pudding yang mungkin dengan mata ketiganya ia bisa membaca pone tersebut atau opsi lain ada salah satu putra Big Mom yang memiliki darah keturunan Oraha mengingat Big Mom memiliki impian menyatukan semua ras.
Mengenai Pudding tampaknya ia tak ingin sandiwaranya diketahui oleh Brook sehingga langsung menampilkan wajah imut nan polos yang sungguh menyebalkan. Pembicaraan antara Pudding dengan Big Mom sepertinya tak jauh dari rencana pemusnahan Vinsmoke dan aksi pudding terhadap reiju. Sepertinya Pudding memang istimewa bagi Big Mom sehingga Yonkou tersebut tampak menurut dengan perkataan Pudding meskipun hal itu juga dipengaruhi oleh moodnya yang sedang bagus karena sudah menangkap spesies langka bernama Brook.
Kembali ke pertarungan antara Tamago dan Pedro, di sini kita akhirnya mendapat penjelasan mengenai kekuatan Tamago. yaa Tamago ternyata memakan Tama Tama no Mi yang memberinya kekuatan untuk berubah atau istilah disini lahir kembali dengan kekuatan yang lebih hebat. Proses hancur dan lahir kembali Tamago seperti halnya siklus hidup seekor ayam, Telur -> Anak Ayam --> Ayam.  Hal ini seperti namanya Baron Tamago, Viscount chick, dan Count Chicken. Untuk Nama Baron,Viscount dan Count tampaknya adalah seperti gelar kebangsawanan. Sayangnya perubahan ini membutuhkan waktu yang lama dan ini sangat menguntungkan musuh apabila terjadi duel 1 vs 1. 
Bonus khusus untuk chapter ini tampaknya adalah pada kemunculan Reiju yang sekali lagi mampu membuat kita gagal fokus karena tampaknya kali ini Reiju hanya g-string dan baju yang terbuka OMG.................. bener-bener beruntung bangettt luffy ini, sayangnya hal ini gak dimanfaatin Luffy duh duh duh. Pergerakan tampaknya akan segera menemui klimaksnya dan tertangkapnya  Brulee benar-benar bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Chopper dan Carot. Sepertinya semua kru Mugiwara yang berangkat ke WCI akan memanfaatkan dunia cermin untuk mengacaukan WCI dan keluar dari WCI, mengingat belum ada yang tahu jika dunia cermin sudah dikuasai oleh kru Mugiwara.

No comments:

Post a Comment