Hay hay kali ini kita kan kembali membahas mengenai Naruto. Meskipun saat ini serial Naruto sudah tamat tapi tidak ada salahnya jika kita masih membahas salah satu anime terpopuler ini bukan? Titik pembahasan kita kali ini adalah seputar Perang Dunia Shinobi Keempat. Teman- teman tentu masih ingat kan dengan Perang Dunia Shinobi terakhir yang merenggut banyak korban jiwa ini? Yupp, Perang ini adalah perang yang melibatkan aliansi Shinobi vs Akatsuki dan Kabuto, dalam perang ini pihak Akatsuki melalui Kabuto menggunakan jutsu Edo Tensei untuk membangkitkan banyak ninja hebat demi meningkatkan kekuatan tempur melawan pihak Aliansi Shinobi. Meskipun, sudah membangkitkan banyak shinobi hebat tetapi tetap saja ada Shinobi-Shinobi hebat dalam sejarah yang alpa dibangkitkan oleh Kabuto entah karena tidak ditemukan sampel tubuhnya atau justru roh dari shinobi tersebut sudah tersegel sehingga tidak dapat dibangkitkan lagi. Berikut kami susun 10 shinobi hebat yang tidak di edo tensei oleh Kabuto.
10. Jiraiya
Salah satu shinobi terhebat yang pernah dihasilkan oleh Konoha sekaligus salah satu dari sannin legendaris Konoha. Jiraiya merupakan sedikit dari shinobi yang menguasai sage mode. Ia diketahui menguasai sage mode katak dan mendapat julukan pertapa katak. Kekuatan jiraiya tak perlu diragukan lagi, ia diketahui memiliki banyak ninjutsu dan dianggap memiliki kemampun setara dengan Kage, bahkan Kisame dan Itachi sempat menggunakan cara curang untuk menangkap Naruto demi menghindari pertempuran dengan Jiraiya. Jiraiya diketahui gugur saat bertempur dengan 6 path of Pain saat berusaha mencari informasi mengenai ketua Akatsuki. Menurut Kabuto alasan tidak dapat dibangkitkannya Jiraiya adalah karena jasadnya tidak ditemukan (kemungkinan masih berada di dasar lautan). Seandainya Jiraiya dapat di edo tensei tentu akan meningkatkan kekuatan tempur Akatsuki secara drastis selain itu ET Jiraiya juga akan membuat Naruto menjadi gamang saat memasuki medan pertempuran mengingat Jiraiya adalah guru sekaligus sumber inspirasi Naruto.
09. Sakumo Hatake
Konoha no Shiroi Kiba yang juga merupakan ayah dari Kakashi ini dikenal sebagai shinobi jenius yang bahkan jauh lebih hebat dibandingkan legenda sannin Konoha, meskipun belum pernah diperlihatkan kekuatan tempurnya. Senjata andalan Sakumo adalah pisau yang biasanya diletakkan di punggung. Sakumo juga diketahui bertanggungjawab terhadap kematian orang tua Sasori. Penyebab kematian Sakumo adalah bunuh diri karena merasa tertekan dengan perilaku desa yang mengucilkan dirinya karena lebih mementingkan teman dibanding misi. Belum diketahui alasan ia tidak di edo tensei tetapi kemungkinan karena tidak ditemukannya jasad Sakumo. Seandainya Sakumo dibangkitkan tentu akan menjadi pertarungan yang menarik saat ia bejumpa dengan Kakashi.
08. Yahiko
Pemimpin Akatsuki sekaligus murid Jiraiya sewaktu berada di Amegakure. Yahiko dikenal sebagai shinobi yang terampil dalam ninjutsu air dan banyak diperlihatkan bertarung dengan pedang. Yahiko memiliki sifat seperti Naruto yang meskipun konyol tetapi memiliki pendirian yang keras. Sayangnya dalam sebuah insiden dengan Hanzo dan Danzo, Yahiko harus mengorbankan diri demi keselamatan Konan. Meninggalnya Yahiko ini lah yang akhirnya mengubah Akatsuki. Tidak diketahui alasan Kabuto tidak membangkitkan Yahiko meskipun jasad Yahiko masih dapat ditemukan di Amegakure. Padahal Yahiko dapat meningkatkan kekuatan tempur Akatsuki seandainya dibangkitkan.
07. Konan
Satu-satunya wanita dalam Akatsuki. Konan merupakan rekan seangkatan Nagato dan Yahiko yang juga sama-sama belajar dari jiraiya untuk menguasai ninjutsu. Konan dikenal sebagai malaikat oleh warga Amegakure dan diketahui menguasai Ninjutsu kertas, ia bahkan mampu mengkombinasikan kertas peledak dalam serangannya. Konan gugur saat bertempur dengan Tobi demi melindungi rinnegan Nagato. Tidak diketahui alasan tidak dibangkitkannya Konan meskipun ia dikenal sebagai kunoichi hebat yang bahkan memaksa Tobi menggunakan Izanaghi demi memanipulasi kematian untuk selanjutnya dapat membunuh sang malaikat dengan mudah.
06. Hoshikagi Kisame
Kisame merupakan anggota Akatuski yang paling loyal, ia menjadi Akatsuki karena mengikuti jalan dari Tobi demi mencari kedamaian. Kisame dikenal dengan penguasaan ninjutsu air dan cakra luar biasa besar yang mampu dikombinasikan dengan Pedang Samehada sehingga mendapat julukan Bijuu tanpa ekor. Shinobi yang identik dengan ninjutsu bertema hiu ini juga merupakan anggota 7 pemegang pedang ninja dari Kirigakure sebelum berkhianat. Ia bertanggungjawab atas meninggalnya Suikazan Fuguki, pemegang pedang Samehada sebelum Kisame dan Jinchuriki Yonbi dari Iwagakure, Roushi. Kisame gugur saat mengorbankan diri demi mendapatkan informasi kekuatan aliansi shinobi saat persiapan Perang Dunia Shinobi ke-4. Karena tubuhnya yang hancur mengakibatkan ia tidak dapat di edo tensei. Seandainya ia mampu dibangkitkan ia akan menjadi kekuatan tempur yang hebat seperti anggota Akatsuki lainnya yang dibangkitkan.
05. Danzo
Dalang dari kegelapan dunia shinobi. Danzo dikenal dengan ideologinya yang keras dan mementingkan hasil meskipun dicapai dengan mengorbankan nyawa anggotanya. Ia mewujudkan ideologinya dalam bentuk Anbu Ne suatu unit Anbu yang berada dibawahnya yang bertugas menjaga kedamaian Konoha dari kegelapan. Danzo memanfaatkan sifat murah hati Hokage ke-3 demi tujuan pribadinya. Meskipun banyak diperlihatkan kalau ia menggunakan jutsu sharingan dan mokuton yang ditanam di tubuhnya, tetapi Danzo memiliki jutsu elemen angin yang termasuk langka di Konoha. Kematian Danzo disebabkan karena ia mengeluarkan segel setelah kalah bertarung dengan Sasuke dengan harapan mampu membawa Sasuke dan Tobi ikut serta ke alam kematian meskipun rencana tersebut gagal. Tidak jelas alasan Kabuto tidak meng-edo tensei Danzo meskipun terlihat Tobi memiliki jasad Danzo.
04. Uchiha Shisui
Shisui merupakan salah satu shinobi terhebat yang pernah dilahirkan oleh clan Uchiha. Dikenal sebagai Shisui si tubuh berkedip karena keterampilannya dalam Shunshin no Jutsu. Shisui juga memiliki genjutsu tingkat tinggi dan Kotoamatsukami. Ia dapat mengendalikan pikiran lawan tanpa lawan sadari. Kemampuan itulah yang membuat mata Shisui begitu diinginkan oleh para Shinobi. Meskipun, membangkitkn Shisui mempunyai resiko yang tinggi karena Shisui dapat melepaskan kontrol dari Edo Tensei dengan Kotoamatsukami, sama dengan yang dilakukan oleh Itachi, tetapi tetap saja tambahan edo tensei Shisui jelas akan memperkuat pasukan tempur Akatsuki. Shisui diketahui mati bunuh diri karena tidak mampu mencegah rencana kudeta Uchiha dan kecurigaan Desa terhadap Uchiha. Alasan tidak dapat dibangkitkan karena jasad Shisui tidak ditemukan.
03. Uchiha Fugaku
Ayah dari Sasuke dan Itachi sekaligus pemimpin clan Uchiha. Dalam sebuah filler sempat disebutkan bahwa Fugaku adalah salah satu kandidat Hokage ke-4 meskipun kemudian kalah bersaing dengan Minato. Posisinya sebagai pemimpin clan dan kepala polisi Konoha membuktikan kemampuannya tidak bisa dianggap sembarangan. Seandainya saja ia dapat dibangkitkan tentu akan sangat merepotkan Aliansi Shinobi. Fugaku dibunuh saat pembantaian clan Uchiha oleh Itachi demi menghindari kudeta Uchiha terhadap Konoha.
02. Uchiha Kagami
Murid Hokage ke-2 dan rekan dari Hiruzen dan Danzo yang juga merupakan ayah dari Shisui. Meskipun sampai saat ini belum diperlihatkan kemampuan bertarungnya tetapi Kagami diakui sebagai shinobi yang hebat. Sebagai salah satu anggota clan Uchiha, Kagami juga menguasai elemen api dan penggunaan Sharingan dengan baik. Danzo bahkan mengakui kemampuan Sharingan Kagami. Sampai saat ini tidak diketahui kematian dari Kagami dan di mana jasadnya. Hal ini yang ungkin menyebabkan Kabuto tidak dapat membangkitkan Kagami.
01. Para Kage
Sampai seleseinya Perang Dunia Shinobi ke-4 Kabuto hanya dapat membangkitkan Kazekage ke4, Mizukage ke-2, Raikage ke-3 dan Tsuchikage ke-2 serta Mizukage ke-4. Khusus Hokage tidak dibangkitkan oleh Kabuto melainkan oleh Orochimaru dan saat dibangkitkan ET Hokage justru membantu Aliansi Shinobi. Kesulitan dalam mencari sampel atau jasad dari para kage yang lain yang menyebabkan Kabuto tidak dapat membangkitkan Kage selain di atas. Padahal seandainya Kabuto mampu membangkitkan Para Kage secara lengkap akan sangat memukul moril dan kekuatan tempur Aliansi Shinobi.
Sama satu lagi kushina
ReplyDeleteSama satu lagi kushina
ReplyDeleteSama izuna,mikoto uchiha,might duy dan rin nohara
ReplyDeleteBuat apa edo tensei rin?,
DeleteMin, ortunya Sasori kenapa gak di edo tensei juga? Kan kayaknya bagus jadi ajang reuni keluarga
ReplyDeletesejauh ini jawaban dr pertanyaan agan karena kabuto tidak bisa menemukan sampel dna ortu sasori
Deletenawaki kenapa ga di edo tensei
ReplyDeletekurang berguna dalam war bang
DeleteVampires in the Enchanted Castle casino - FilmFileEurope
ReplyDeleteVampires in bsjeon.net the Enchanted herzamanindir.com/ Castle Casino. Vampires https://vannienailor4166blog.blogspot.com/ in the Enchanted Castle Casino. Vampires febcasino.com in the Enchanted Castle Casino. Vampires in the Enchanted Castle Casino. Vampires in nba매니아 the Enchanted