Sunday, 17 December 2017

Sang Komandan Tertinggi Big Mom, Charlotte Katakuri


Katakuri merupakan putra kedua dari Keluarga Charlotte. Ia menjabat sebagai salah satu dari 3 Komandan Manis Big Mom dan sampai saat ini dikenal sebagai pemilik nilai Bounty tertinggi di serial One Piece dengan nilai buronan mencapai 1 Miliar lebih, dan juga dikenal sebagai putra terkuat Big Mom.

Katakuri memiliki tubuh yang tinggi dan berotot serta tatapan mata yang tajam. Pembawaannya sangat serius mencerminkan kharismanya sebagai komandan tertinggi di armada Big Mom. Style pakaiannya juga yang paling keren dibanding kru Big Mom yang lainnya dengan setelan mirip anak punk sejati. Ia hampir sepanjang seri selalu terlihat menutupi mulutnya dengan syal compang camping yang ia kenakan hingga bagian bahu. Alasan Katakuri menutupi mulutnya sepertinya untuk menyembunyikan bentuk giginya yang runcing.

Sebagai Komandan tertinggi Yonko, Katakuri memiliki sifat tenang, penuh perhitungan dan tanggap terhadap segala bahaya yang mengancam keutuhan armada Big Mom. Dengan kemampuan haki pengamatan level dewa ia bisa melihat masa depan secara sekilas yang memungkinkannya menyusun strategi lebih cepat dibanding dengan saudara-saudaranya yang lain bahkan dibanding dengan Big Mom sekalipun. Katakuri juga diperlihatkan sebagai Kakak yang sangat peduli akan keselamatan adik-adiknya, seperti ketika ia terlihat panik saat mengetahui bahwa Brulee kembali ditangkap oleh Luffy dan ketika istana Whole Cake runtuh akibat ledakan Tamatebakko. Dibanding dengan Komandan Manis lain yang diperlihatkan oleh Oda seperti Cracker dan Smoothie, Katakuri menempati level yang berbeda dengan ketenangan dan cara bertarungnya yang efisien tanpa harus mengumbar banyak kemampuan sehingga membuatnya benar-benar luar biasa. Akibat dari kemampuan ini ia dikultuskan oleh sebagian anggota Bajak Laut Big Mom sebagai sosok yang tak pernah kalah bahkan dikatakan bahwa punggungnya tak pernah menyentuh tanah hingga dikatakan lahir pun dalam keadaan berdiri. Namun sayangnya, segala kultus yang ditujukan pada Katakuri lenyap seketika saat ia terlihat sedang menyantap cemilan. Semua kharisma dan pesona maupun kegarangan Katakuri benar-benar lenyap bahkan sebagian fans One Piece ada yang patah hati mengetahui cara makan Katakuri ini. Katakuri sendiri juga merasa sangat terganggu bila cara makannya diketahui oleh orang lain hingga memaksa ia harus membunuh orang yang melihat cara makannya meskipun itu adalah anak buahnya sendiri.

Seperti yang dibahas di paragraf sebelumnya, kemampuan Katakuri yang utama adalah terletak pada Haki Pengamatannya. Katakuri berhasil melatih haki pengamatannya hingga membuatnya bukan saja mampu memprediksi serangan lawan dan keberadaan lawan tapi juga mampu membuatnya melihat sekilas masa depan yang memungkinkannya mengantisipasi serangan lawan sekaligus menyusun serangan pada lawan dengan lebih efektif. Kemampuan haki ini ditunjang dengan penguasaanya akan buah iblis mochi mochi. Buah iblis Mochi Mochi milik Katakuri sendiri termasuk dalam kategori Paramecia spesial karena bila umumnya Paramecia hanya mampu menjadi atau membuat saja maka Katakuri mampu melakukan keduannya, ia bukan hanya mampu membuat Mochi tapi juga mampu menjadi Mochi itu sendiri, bentuk kekuatan yang selama ini dikenal hanya dimiliki oleh pengguna Logia saja. Kekuatan mochi Katakuri sangat lengket dan mampu menangkap target yang terkena mochinya, hanya saja mochi ini lemah terhadap air sehingga sifat lengketnya akan lenyap bila terkena air seperti yang ditunjukkan Jinbei ketika menghadang serangan Katakuri terhadap Luffy. Katakuri juga diketahui memiliki Haki Bushosoku yang sangat hebat dan keras, dalam chapter 884 Luffy menyebut Haki Bushosoku yang digunakan Katakuri dengan sebutan Busou Bugyou, sepertinya haki Bushosoku memiliki tingkatan yang berbeda-beda yang sangat berpengaruh terhadap kerugian yang diderita lawan. Sampai seri chapter 888 Katakuri menjadi karakter pertama yang berhasil melukai Luffy yang berada dalam Mode Gear 4. Ia juga mampu mengalirkan Haki Bushosokunya pada kekuatan mochi tanpa harus menyentuhnya seperti yang ia tunjukkan saat mengeluarkan jurus Peerles Donuts.

Kekuatan fisik Katakuri bisa dikatakan sangat jempolan dengan tubuh yang tinggi dan kekar ia mampu menahan serangan full power Gear 4 Luffy tanpa menderita cidera yang serius. Katakuri juga mampu menembakkan sebutir jelly bean dengan kecepatan laksana  peluru dan akurasi yang mengagumkan yang bahkan mampu membunuh seseorang seperti ketika ia membunuh Jiogra yang ia nilai memiliki rencana untuk membunuh Big Mom. Ia juga diketahui memiliki senjata berupa tombak trisula yang akan menambah kekuatan serangannya.

Dengan segala kekuatan yang benar-benar badas tentu Katakuri juga memiliki kelemahan. Sampai chapter 888 serial Manga One Piece kelemahan Katakuri yang berhasil dieksplor oleh Luffy adalah kehilangan ketenangan saat cara makannya diketahui orang lain. Sepertinya bentuk mulut dan caranya makan benar-benar tidak membuat nyaman Katakuri sehingga jika ada orang lain yang melihatnya, akan sangat mengganggu ketenangannyar. Katakuri sendiri menyebutkan bahwa hal tersebut akan membuat kewaspadaannya menurun dan haki pengamatannya menjadi berkurang kemampuannya. Tapi tentu saja hal ini tidak berlangsung lama karena Katakuri akan segera menguasai keadaan dirinya.                             

Tuesday, 5 December 2017

Daftar Peringkat Hokage di Era Boruto

Selepas Naruto Shippuden berakhir kita ketahui bahwa manga Naruto dilanjutkan dengan judul baru Boruto, yang merupakan putra pertama Naruto. Dalam manga ini Naruto sudah meraih impiannya di masa kecil dengan menjadi Hokage dan mewujudkan kedamaian di dunia shinobi. Seperti halnya Konoha yang sudah berbenah semenjak perang dunia shinobi keempat dengan menunjuk Kage yang baru, desa shinobi yang lain pun kini dipimpin oleh pemimpin baru kecuali Suna yang masih dipimpin oleh Gaara. Hal yang wajar karena ketika perang berkecamuk usia Gaara masih sangat muda ketika itu jadi bisa dimaklumi jika ia masih menjabat sebagai kage hingga sekarang, apalagi tidak ada yang memiliki kapasitas menjadi Kazekage selain Gaara di Suna. Di antara 5 Kage negara besar dunia shinobi yang menjabat di era Boruto dapat kita buat daftar peringkat berdasarkan kekuatannya, berikut kita mulai dari urutan ke-5 :

5. Kurotsuchi

Di peringkat kelima admin memilih Kurotsuchi. Cucu dari Sandaime Tsuchikage, Oonoki yang mengambil tampuk kekuasaan di Iwagakure sebagai Yondaime Tsuchikage setelah sang kakek memutuskan pensiun. Kurotsuchi dikenal sebagai kunoichi yang serius dan cepat dalam bertarung, meskipun terkadang bersikap sombong terhadap lawan. Sifat yang sepertinya diturunkan dari sang kakek. Kurotsuchi memiliki kemampuan 3 elemen, yaitu api, air, dan tanah, serta mampu menggunakan kekkai genkai atau 2 gabungan elemen alam untuk membentuk elemen baru yaitu elemen lava yang merupakan gabungan dari elemen tanah dan elemen api. Elemen lava milik Kurotsuchi memiliki karakteristik yang unik, karena tidak mengambil unsur lava yang mampu melelehkan dan membakar tapi lebih bersifat korosif dengan teknik mengentalkan kapur dan dengan tambahan elemen air membuat teknik ini bisa digunakan untuk menjebak lawan karena air akan memperluas jangkauan kapur serta membuatnya lebih keras. Dalam bertarung Kurotsuchi lebih sering menggunakan teknik meringankan tubuh yang memungkinkannya untuk terbang dan melancarkan ninjutsu dari angkasa. Meskipun kemampuannya menunjukkan ia kompeten dengan posisi Kage tapi jika dibandingkan dengan Kage dari 5 negara besar dunia shinobi lain, Kurotsuchi tampak lebih lemah dari segi kekuatan.

4. Chojuro

Chojuro menjadi Rokudaime Mizukage Desa Kirigakure menggantikan Mei Terumi yang mengundurkan diri. Chojuro adalah ninja berbakat yang saat ini tercatat menjadi satu-satunya pemegang pedang ninja yang masih ada di desa Kiri. Suigetsu pernah memuji bakat Chojuro sebelum perang dunia shinobi keempat dan dianggap sebagai ahli pedang terhebat di desa. pedang milik Chojuro bernama Hiramekarei yang memiliki bentuk seperti ikan dan memiliki 2 gagang. Kemampuan dari pedang ini adalah mampu menyimpan cakra dan mentranformasikannya menjadi bentuk yang diinginkan oleh penggunanya. Dengan menggunakan pedang ini Chojuro mampu memperluas area serangannya sekaligus memperbesar dampak kerusakan dari serangannya, tercatat Susano'o milik Sasuke bahkan pernah dipukul mundur dengan sekali serangan Hiramekarei. Selama Hiramekarei masih digunakan oleh sang Mizukage Keenam maka kemampuannya mimin anggap berada di atas Kurotsuchi, namun apabila Hiramekarei sudah tidak lagi berada di genggamannya kemampuannya berada di bawah Kurotsuchi. Bagaimanapun juga seorang ahli pedang akan kehilangan hampir separuh dari kekuatannya bila ia tidak menggunakan pedang andalannya. Kelemahan mencolok dari Chojuro adalah sikapnya yang terlalu lembut dan terkesan kurang percaya diri sangat kontras dengan rata-rata pemegang pedang ninja desa Kiri lainnya yang biasanya haus akan darah dan pertempuran.

3. Darui
Darui terpilih menggantikan A sebagai Godaime Raikage desa Kumogakure yang pensiun beberapa waktu setelah Perang Dunia Shinobi Keempat. Darui terpilih karena sebelumnya ia adalah tangan kanan kepercayaan Yondaime Raikage, selain itu saat Perang Dunia Shinobi Keempat Darui juga menunjukkan kapasitasnya sebagai seorang pemimpin dengan menjadi Komandan Divisi 1 Pasukan Aliansi Shinobi. Tidak seperti Yondaime Raikage, Darui lebih tenang dan santai dalam bersikap dan tidak terlalu emosional. Dalam ninjutsu Darui sangat terampil dengan menguasai teknik petir hitam dari Sandaime Raikage, sesuatu yang tampaknya tidak bisa dikuasai oleh Yondaime Raikage. Selain berbasis petir hitam, ia juga memiliki kekkai genkai elemen badai. Stamina, ninjutsu maupun kemampuan bertarung dari Darui tak perlu diragukan lagi, ia bahkan hampir seorang diri mengalahkan emas perak bersaudara yang dibangkitkan oleh Kabuto saat Perang Dunia Shinobi Keempat. Fakta bahwa ia tak mati setelah menggunakan pusaka peninggalan Rikudou menunjukkan ia memiliki cadangan cakra yang besar. Sepertinya shinobi Kumogakure rata-rata memiliki cadangan cakra yang cukup besar dibandingkan shinobi dari desa lainnya. Dalam bertarung Darui juga terbiasa menggunakan pedang yang memiliki bentuk tak lazim karena ujungnya mendatar tidak tajam seperti biasanya. Kemampuan menggunakan pedang Darui tak perlu diragukan lagi bahkan mungkin cukup sebanding dengan keahlian para pemegang pedang ninja Kiri yang legendaris. 

2. Gaara
Peringkat kedua Kage terkuat di era Boruto diraih oleh Godaime Kazekage. Gaara mencapai posisi Kazekage menggantikan ayahnya Yondaime Kazekage yang tewas di tangan Orochimaru saat akan melakukan invasi ke desa Konoha pada ujian chunin. Gaara tercatat menjadi Kage termuda sepanjang sejarah dan menjadi Kage terlama yang memerintah desa di antara Kage dari 5 Negara Besar lainnya di era Boruto. Awalnya Gaara dianggap monster dan ditakuti penduduk desanya karena memiliki Shukaku dalam tubuhnya, bahkan ada beberapa shinobi yang berniat membunuhnya. Tapi seiring dengan berjalannya waktu Gaara mampu membuktikan kemampuan dan kapasitasnya sebagai seorang Kage, puncaknya ketika perang dunia shinobi keempat, Gaara tampil sebagai Komandan Utama Pasukan Aliansi Shinobi. Pidatonya lah yang telah menyatukan semua shinobi dalam satu panji pasukan menunjukkan sifat kepemimpinannya yang melebihi umurnya saat itu. Gaara adalah tipikal shinobi yang mengandalkan serangan jarak jauh. Ia bertarung dengan menggunakan pasir yang bisa ia gunakan sebagai pertahanan sekaligus juga untuk serangan. Pertahanan mutlak Gaara mungkin adalah salah satu teknik pertahanan terkuat yang ada dalam dunia shinobi, selain itu jangkauan serangan Gaara juga sangat luas. Bahkan Mizukage kedua yang dibangkitkan dengan edo tensei memuji kemampuan bertarung Gaara. Karena selalu mengandalkan serangan jarak jauh ini lah Gaara menjadi lebih unggul dibanding dengan Raikage, Mizukage dan Tsuchikage. Patut dicatat meskipun Gaara sudah tidak memiliki Shukaku namun kemampuan pengendalian pasirnya sama sekali tidak berkurang. Gaara justru mampu mengembangkan jutsu yang lebih variatif dalam bertarung, seperti saat ia berhasil memanfaatkan pasir emas milik ayahnya untuk mengalahkan Jokei Boy Mizukage Kedua.

1. Naruto
Peringkat pertama tentu saja jatuh pada Nanadaime Hokage, Uzumaki Naruto. Naruto menjadi Hokage ke-7 menggantikan Kakashi yang mengundurkan diri dari posisi Hokage ke-6. Di antara Kage lain dari 5 negara besar, Naruto mungkin menjadi Kage yang masa jabatannya paling sedikit karena baru saja dilantik. Sebenarnya Naruto sudah digadang-gadang menjadi Hokage saat berhasil mengalahkan Pain yang memporak-porandakan Konoha. Apalagi ia tampil sebagai pahlawan dunia shinobi dengan mengalahkan Kaguya bersama dengan Sasuke dan mengakhiri Perang Dunia Shinobi Keempat dengan kemenangan berada di pihak aliansi Shinobi. Naruto tumbuh sebagai anak yatim piatu yang dibenci oleh penduduk desa karena memiliki Kyubi. Namun, berkat ketekunan dan kegigihannya akhirnya semua warga desa mau mengakuinya sebagai seorang shinobi hebat dari Konoha. Soal kekuatan Naruto adalah tipe petarung jarak dekat yang menguasai teknik sage dari Myobokuzan, selain itu ia pun menjadi sedikit shinobi yang bisa mengendalikan Biju dan berkawan akrab dengan para Biju. Bahkan alam bawah sadar Naruto saat ini menjadi tempat perkumpulan para Biju. Hal ini bisa terjadi karena semua Biju sudah menitipkan cakranya pada Naruto saat bertarung dengan Obito. Dengan cakra besar dan daya tahan tubuh luar biasa khas clan Uzumaki, penguasaan sempurna Biju Kyubi serta teknik Sage dan sedikit kemampuan Rikudou menjadikan kemampuan Naruto seperti tak ada batasnya. Saat ini hanya Uchiha Sasuke saja lah yang diketahui mampu mengimbangi kemampuan Naruto.